Guide for Amazing (Y)ourney

Category: Rekomendasi Pergi

7 Tempat Favorit Liburan Akhir Tahun di Indonesia, Keren!

Akhir tahun merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang karena lama waktu liburannya cukup panjang. Biasanya, liburan akhir tahun sudah direncanakan jauh-jauh hari untuk mendapatkan harga tiket yang lebih murah…

Akhir tahun merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang karena lama waktu liburannya cukup panjang. Biasanya, liburan akhir tahun sudah direncanakan jauh-jauh hari untuk mendapatkan harga tiket yang lebih murah atau agar tidak kehabisan tiket. Tak perlu bingung memutuskan ingin ke mana di liburan akhir tahun ini. Banyak kok destinasi yang bisa kamu kunjungi untuk pengalaman liburan yang mengesankan.

Enggak harus ke luar negeri untuk liburan yang seru. Tempat wisata dalam negeri pun banyak yang lebih indah dan menarik, lho. Apalagi kini ada 10% diskon tiket pesawat tanpa minimal transaksi dari maskapai Sriwijaya dengan kode promo PERGISJ. Buruan dicek, promo ini berlaku untuk semua rute dan periode terbang, lho!

Nah, ini 7 destinasi liburan akhir tahun yang patut dikunjungi. Dijamin enggak bakal nyesel, deh!

1. The Amazing Raja Ampat

pulau-wayag-raja-ampat by sukita id-min

Sumber: Sukita ID


Ini dia destinasi liburan akhir tahun yang lagi hits di kalangan millennials. Bahkan, Presiden Joko Widodo sudah beberapa kali mengunjungi surga kecil di bumi Indonesia ini. Salah satu destinasi yang menjadi favorit adalah Pulau Wayag di Desa Waigeo Barat. Untuk menuju tempat ini, memerlukan waktu enam jam dari Sorong.

Ada juga Pulau Misool yang merupakan salah satu pulau besar di Raja Ampat. Di sini kamu akan disuguhkan pemandangan laut biru yang tenang dan hijau pepohonan. Kamu juga bisa menyewa water villa yang cantik dan instagrammable. Kunjungi juga Pulau Piaynemo di Desa Pam, Kecamatan Waigeo Barat. Di sini kamu bisa mendapatkan foto ikonik berlatar gugusan pulau yang sangat indah.

Jika ingin ke lokasi yang masih jarang dijamah wisatawan, Pulau Rufas jawabannya. Di sinilah laguna cantik Raja Ampat Berada. Dijamin betah, apalagi suasananya sepi dan damai.

Enggak sabar ingin menikmati keindahan Raja Ampat? Pesan tiket ke Raja Ampat dengan maskapai Sriwijaya, harga mulai dari Rp2.135.500 saja!

2. Wisata Keluarga ke Surabaya

surabaya-carnival-park by takaitucom-min (1)

Sumber: Takaitucom


Kota Pahlawan merupakan tujuan wisata yang ramai di akhir tahun. Kota ini penuh dengan acara besar pada saat malam tahun baru. Pesta kembang api meriah sampai pagi menjadi daya tarik terbesarnya. Wisata kulinernya juga tak kalah seru. Kamu bisa mencoba Sate Klopo Ondomohen Ny. Asih, Sego Sambel Mak Yeye, Lontong Balap Garuda Pak Gendut, Rujak Cingur Ahmad Jais, tahu campur kalasan, atau rawon setan.

Sementara untuk rekomendasi wisatanya, kamu bisa mengunjungi SuroboyoCarnival Park, Air Mancur Kenjeran, Jembatan Suramadu, Museum Tugu Pahlawan, Kenjeran Park, hingga Hutan Mangrove Wonorejo. Cocok sekali jika kamu senang berwisata dalam kota (city tour) bersama keluarga tercinta.

Tiket ke Surabaya dengan Sriwijaya, harga mulai dari Rp832.500.

3. Makassar Kota Sejuta Pesona

malino-makassar by incredibleme-min

Sumber: Incredibleme


Kota sejuta pesona ini cocok banget dijadikan destinasi liburan akhir tahun bersama keluarga atau sahabat. Kota yang dulunya bernama Ujung Pandang ini sangat ramai pada saat tahun baru, terutama di Pantai Losari. Tempat wisata Makassar lainnya juga tak kalah seru, seperti Tanjung Bira, Benteng Rotterdam, Trans Studio Makassar, Taman Laut Taka Bonerate, atau Danau Tempe.

Jika ingin mengunjungi tempat yang hijau dan sejuk, kamu bisa menuju Malino. Malino merupakan dataran tinggi yang menawarkan pemandangan khas pegunungan. Letaknya memang cukup jauh dari Kota Makassar (80 km), tapi dijamin worthy.

Sepanjang jalan kamu akan disuguhkan pemandangan batu kapur dan hutan pinus yang asri. Malino juga punya banyak lokasi wisata lain, seperti Air Terjun Serubu Tangga, Air Terjun Takapala, kebun teh, lembah biru, dan bunker peninggalan Jepang. Jangan lupa beli oleh-oleh dodol ketan, apel, atau markisan jika ke sini, ya.

Wah, seru banget ya liburan ke Makassar. Ke Makassar dari Jakarta bersama Sriwijaya, harga mulai dari Rp992.000.

4. Santai di Yogyakarta

candi-prambanan-yogyakarta by kaskus-min

Sumber: Kaskus


Siapa sih yang tidak betah berlama-lama di Yogyakarta? Kota Gudeg ini punya banyak tempat wisata yang seru. Untuk liburan akhir tahun, kamu bisa mengunjungi Bukit Bintang. Di sini, malam tahun barumu akan ditemani dengan indahnya kelap-kelip lampu serupa bintang. Kamu juga bisa mengunjungi Pantai Wedi Ombo untuk menikmati sunset yang cantik.

Mengunjungi lokasi wisata Hutan Pinus Mangunan juga tak kalah asik. Kamu bisa berkemah di bawah rindangnya pohon pinus sambil melihat indahnya langit Yogya. Jangan lupa ke Malioboro untuk membeli berbagai oleh-oleh unik dengan harga miring. Mengunjungi candi seperti Candi Prambanan atau Candi Ratu Boko juga wajib hukumnya jika berwisata ke Yogya.

Segera ke Yogyakarta dengan Sriwjijaya, karena ada diskon 10% tanpa minimal transaksi. Harga tiket mulai dari Rp739.000.

5. Indahnya Belitung

pulau-lengkuas-belitung by anekatempatwisata-min

Sumber: Anekatempatwisata


Sejak dirilisnya film Laskar Pelangi, Belitung semakin menjadi tempat wisata favorit. Pilihan lokasi wisatanya sangat banyak, contohnya Kampoeng Ahok. Di sini kamu bisa melihat replika rumah kayu yang dulu ditinggali keluarga besar Ahok. Kamu juga bisa membeli berbagai suvenir, seperti tudung saji dan caping berbahan daun enau khas Belitung.

Ada spot baru di Belitung yang bisa kamu kunjungi, yakni Pulau Lelaki. Dinamakan demikian karena bentuknya menyerupai alat kelamin lelaki. Mumpung masih sepi, kamu bisa foto sepuas-puasnya di pantai berpasir putih serta berbatu-batu besar ini. Selain itu, kamu juga bisa menikmati liburan akhir tahun di Belitung dengan berwisata ke Rumah Keong atau Pulau Lengkuas.

Yuk ke Belitung, harga tiketnya mulai Rp722.500.

6. Lampung untuk Petualangan Seru

gunung-krakatau-lampung by explore seribu pulau indonesia

Sumber: Explore Seribu Pulau Indonesia


Lampung penuh dengan wisata pantai dan pegunungan cantik untuk petualangan seru, seperti wisata Gunung Anak Krakatau. Di sini kamu bisa trekking dari tepi pantai lalu melewati hutan untuk menuju puncak. Untuk menuju ke sini, kamu bisa naik kapal kayu nelayan dari Kalianda atau naik speed boat. Perjalanannya cukup singkat, yakni 1,5 jam jika ombak relatif lebih kecil.

Kunjungi juga Taman Nasional Way Kambas (TNWK) yang merupakan taman nasional tertua di Indonesia. Taman ini merupakan lokasi konservasi gajah dan berjarak 110 km dari Bandar Lampung. Teluk Kiluan, Pantai Tanjung Setia, Danau Ranau, dan Monumen Siger juga patut untuk dikunjungi.

Berlibur ke Lampung jangan lupa ajak teman-teman tercinta ya. Ada potongan 10% dari Sriwijaya.

7. Medan Surganya Durian

danau-toba-medan by IDN Times-min

Sumber: IDN Times


Salah satu kota besar di Indonesia ini punya airport yang keren, yakni Bandara Kualanamu di Deli Serdang. Kalau ke sini, jangan lupa cobain durian ya, dijamin harganya murah-murah. Kamu juga bisa beli oleh-oleh Pancake Durian Ucok untuk orang-orang tercinta.

Lokasi liburan akhir tahun paling populer di Medan salah satunya adalah Danau Toba. Tetapi, masih banyak lho lokasi wisata lain yang tak kalah indahnya. Misalnya, Air Terjun Sipiso-Piso Tongging, Air Terjun Telaga Dwi Warna Sibolangit, Bukit Lawang Gunung Lauser, Danau Linting, dan Danau Lau Kawar.

Booking tiket ke Medan dari sekarang jauh lebih murah, mulai dari Rp913.700!

Itulah 7 destinasi liburan akhir tahun yang harus kamu kunjungi. Segera pesan tiket pesawat ke destinasi impianmu di Pergi.com. Beli tiket pesawat online dijamin aman dan banyak promonya. Pergi yuk!

No Comments on 7 Tempat Favorit Liburan Akhir Tahun di Indonesia, Keren!

Liburan ke Jepang Jangan Lupa Mampir ke Akihabara

Bagi kamu yang punya rencana liburan ke Jepang, jangan lupa masukkan Akihabara dalam list tempat yang harus dikunjungi selama berada di Jepang ya! Akihabara adalah sebuah distrik yang terletak di…

Bagi kamu yang punya rencana liburan ke Jepang, jangan lupa masukkan Akihabara dalam list tempat yang harus dikunjungi selama berada di Jepang ya!

Akihabara adalah sebuah distrik yang terletak di Tokyo yang dikenal sebagai pusat elektronik terlengkap dan juga surganya para otaku. Di Akihabara, kita bisa menemukan banyak sekali toko penjual berbagai macam alat elektronik hingga barang pernak-pernik yang berhubungan dengan manga, anime, dan juga game!

Akihabara juga menawarkan sensasi wisata kuliner yang tak biasa karena daerah ini terkenal dengan maid café-nya. Akihabara memiliki banyak keunikan yang seru sekali untuk dijelajahi. Berikut adalah 5 tempat yang wajib dikunjungi saat liburan ke Akihabara, Jepang.

Jalan Chuo Dori

Jalan Chuo Dori

Jalan Chuo Dori adalah jalan utama yang terletak di kawasan Akihabara. Jalan ini dipenuhi berbagai pusat perbelanjaan yang menjual berbagai barang. Kita bisa window shopping hingga puas di kawasan jalan ini.

Di sekitar jalan ini juga terdapat banyak maid café sehingga bukan pemandangan asing jika ada pelayan toko dengan kostum cosplay unik yang membagikan selebaran di jalan atau menunggu di depan café.

Yang uniknya, jalan ini ditutup setiap hari Minggu dari kendaraan bermotor, seperti car free day di Indonesia. Di saat inilah kamu bisa melihat banyak orang yang ber-cosplay ria tumpah ke jalanan. Mereka juga biasanya mau diajak foto, lho! Seru ya!

Radio Kaikan

Radio Kaikan

Sumber: come-to.tokyo


Radio Kaikan adalah salah satu ikon wisata Kota Akihabara. Pusat perbelanjaan ini merupakan yang tertua di Akihabara yang dibangun pada tahun 1962.

Di Radio Kaikan kita bisa menemukan berbagai alat elektronik hingga pernak pernik anime dan manga. Lokasi Radio Kaikan juga sangat strategis! Lokasinya tepat berada di depan pintu keluar Denkigai Stasiun Akihabara.

Yodobashi Camera

Yodobashi Camera

Satu lagi pusat perbelanjaan elektronik yang tidak boleh dilewatkan ketika berada di Akihabara. Dibuka sejak tahun 2005, merupakan salah satu spot turis populer. Di sini kita bisa menemukan alat elektronik, barang-barang berbau manga dan anime serta toko duty free. Pusat perbelanjaan ini lokasinya dekat sekali dengan Stasiun JR Akihabara.

Crossfield dan Tokyo Anime Center

Yodobashi Camera

Sumber : gotokyo.org


Crossfield merupakan kawasan bisnis yang lokasinya berdekatan dengan Yodobashi Camera dan Jalan Chuo Dori. Kawasan Crossfield ini memiliki dua bangunan utama, yaitu UDX dan Daibiru. 3 lantai di UDX berisi berbagai restoran dan di lantai 4 nya terdapat Tokyo Anime Center yang merupakan surganya pecinta anime.

Gundam Café dan AKB48 Café

Gundam Café dan AKB48 Café

Sumber : tokyoblaze.com


Dari sekian banyak kafe yang ada di daerah Akihabara, dua kafe ini adalah yang paling wajib dikunjungi. Gundam Café memiliki interior hingga menu makanan berbau gundam yang merupakan serial anime populer dari Jepang. Para pelayan di dalam kafe ini juga berpakaian seperti Gundam.

Lain lagi jika kamu liburan ke Jepang dan mengunjungi AKB48 Café. Di sini kamu bisa menemukan makanan dan minuman serta pernak-pernik yang terinspirasi dari grup AKB48 yang sangat populer di Jepang. Di kafe unik ini juga terdapat hal kecil yang sering dijadikan tempat member AKB48 tampil secara live.

Akihabara menyediakan banyak tempat menarik dan unik untuk buat liburan kamu lebih seru dan menyenangkan. Kota ini sangat mudah dijangkau dengan kereta. Bisa naik kereta JR Yamanote atau Keihin Tohoku dari Tokyo atau naik Narita Express dan Keisei Skyliner untuk menuju Stasiun Akihabara langsung dari Bandara Narita. Bagaimana, tertarik mengunjungi Akihabara saat liburan ke Jepang?

No Comments on Liburan ke Jepang Jangan Lupa Mampir ke Akihabara

7 Wisata Banyuwangi yang Seru untuk Dikunjungi!

Tak sekedar menjadi kota transit untuk menyeberang ke Bali dan pulau-pulau lain di wilayah timur Indonesia, Banyuwangi juga memiliki banyak lokasi wisata menarik untuk dikunjungi. Bagi kamu yang belum pernah…

Tak sekedar menjadi kota transit untuk menyeberang ke Bali dan pulau-pulau lain di wilayah timur Indonesia, Banyuwangi juga memiliki banyak lokasi wisata menarik untuk dikunjungi.

Bagi kamu yang belum pernah menjelajahi alam Banyuwangi, berikut ini ada 7 destinasi wisata Banyuwangi yang bisa jadi referensi pergi liburan selanjutnya.

Green Bay

green bay banyuwangi

Sumber : backpackerindonesia.com


Lupakan Halong Bay di Vietnam atau Phi Phi Island-nya Thailand karena Indonesia juga punya spot wisata yang tak kalah menariknya, yaitu Green Bay atau Teluk Hijau di Banyuwangi! Terletak kurang lebih 90 km dari pusat Kota Banyuwangi, Teluk Hijau menawarkan pemandangan yang begitu indah!

Green Bay ini berada di kawasan Taman Nasional Meru Betiri dan termasuk salah satu pantai yang masih perawan. Memiliki pasir putih, ombak yang tenang dan pemandangan batu karang yang memukau, dijamin kamu betah lama-lama berada di pantai ini.

Pantai Pulau Merah

pantai pulau merah banyuwangi

Sumber : hargaanda.blogspot.com


Pantai ini merupakan salah satu andalan wisata Banyuwangi yang harus dikunjungi. Di sini, kita bisa menikmati pemandangan sunset yang begitu memukau. Selain itu, di pantai ini terdapat sebuah pulau kecil yang menambah eksotis pantai ini.

Ombak di pantai ini lumayan besar sehingga sering dijadikan tempat berselancar. Oh ya, berbagai event selancar tingkat dunia juga sering diadakan di pantai ini lho!

Kawah Ijen

kawah ijen banyuwangi

Sumber : sewajeepbromo.co.id


Untuk yang suka hiking, boleh mampir ke Kawah Ijen untuk menikmati salah satu fenomena alam terbaik yang ada di negeri ini, blue fire! Sebagai informasi, blue fire yang ada di Kawah Ijen merupakan satu dari dua lokasi di dunia di mana kita bisa menikmati fenomena alam ini. Selain blue fire yang bisa dinikmati di malam hari, Kawah Ijen juga menyajikan pemandangan menarik yang sayang untuk dilewatkan.

Taman Nasional Baluran

taman baluran banyuwangi

Sumber : akcayatour.com


Ingin merasakan pemandangan padang savana seperti yang ada di Afrika? Jangan lupa mampir ke Taman Nasional Baluran ya! Di sini kita bisa melihat berbagai hewan berkeliaran secara bebas di padang savana yang terlihat begitu menawan.

Di Taman Nasional Baluran kita juga bisa melihat pohon khas Baluran yang terlihat mirip pohon pinang yang berbuah seumur sekali sebanyak 1 ton lalu mati. Pokoknya, ada banyak pemandangan menarik yang bisa dinikmati di replika Afrika di ujung Pulau Jawa ini!

Pantai Plengkung (G-Land)

Pantai Plengkung banyuwangi

Bagi yang menyukai pantai cantik dengan pemandangan indah, jangan lupa mampir ke Pantai Plengkung ya! Pantai ini juga dikenal dengan nama Pantai G-Land. Ombak di pantai ini sangat besar dan unik sehingga dijuluki The Seven Giant Waves Wonder karena gulungan ombak yang ada di pantai ini memiliki 7 lapisan dengan ketinggian 6 meter!

Ombak di pantai ini dikatakan kedua terbaik di dunia setelah Hawaii lho! Jadi tak heran jika banyak peselancar yang berselancar ria dia pantai ini. Jika tidak bisa selancar, pantai ini menawarkan pemandangan indah yang dijamin tak akan membosankan

Pantai Blimbingsari

pantai blimbingsari banyuwangi

Sumber : banyuwangibagus.com


Jika tak ingin berpetualang begitu jauh dari pusat Kota Banyuwangi, kita bisa sekali berkunjung ke Pantai Blimbingsari yang letaknya tidak jauh dari Bandara Blimbingsari. Di sini kita bisa menikmati pemandangan sunrise dan sunset yang indah sekaligus menikmati kuliner seafood segar hasil tangkapan nelayan sekitar.

Pantai Boom

pantai boom banyuwangi

Sumber : tempo.co

Pantai yang satu ini mudah sekali dicapai dari pusat Kota Banyuwangi. Kita bisa naik sepeda atau sekedar jalan santai dari Alun-alun Blambangan. Pantai ini memiliki pasir hitam dengan latar belakang Pulau Bali dari kejauhan.

See, ada banyak sekali destinasi wisata Banyuwangi yang menarik untuk dikunjungi bukan. Pasti tertarik kan?

1 Comment on 7 Wisata Banyuwangi yang Seru untuk Dikunjungi!

Cek Yuk, Inilah 13 Pantai di Sumba yang Wajib Dikunjungi

Sebagai negara kepulauan, Indonesia memiliki banyak sekali pantai cantik yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Kita tak perlu jauh-jauh liburan hingga Boracay maupun Maldives untuk menikmati pantai berpasir putih dengan…

Sebagai negara kepulauan, Indonesia memiliki banyak sekali pantai cantik yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Kita tak perlu jauh-jauh liburan hingga Boracay maupun Maldives untuk menikmati pantai berpasir putih dengan air laut bening dan berwarna biru. Indonesia juga punya banyak pantai-pantai seperti itu, lho.

Salah satu daerah di Indonesia yang jadi surganya pantai-pantai cantik adalah Pulau Sumba di Nusa Tenggara Timur. Pantai-pantai di Sumba masih banyak yang “perawan” alias belum ramai dikunjungi wisatawan. Selain itu, setiap pantai di Sumba memiliki keunikan tersendiri dan pemandangan yang pasti buat kita betah main seharian di pantai-pantai ini.

Say no more, berikut ini adalah 13 pantai di Sumba yang wajib dikunjungi jika berlibur ke pulau eksotis nan menawan ini.

1. Pantai Tarimbang

pantai tarimbang sumba

Sumber: instagram zindan_habsyi


Pantai Tarimbang merupakan salah satu must-visit ketika kita berada di Sumba. Pantai cantik yang berada di Kecamatan Tabundung, sebelah selatan Sumba Timur ini memiliki ombak yang besar sehingga sangat populer di kalangan surfers. Jika tidak bisa selancar, tak mengapa!

Kita bisa bersantai di pinggir pantai sambil menikmati indahnya pemandangan di pantai ini. Pasir putihnya yang lembut berbaur indah dengan air laut yang jernih dan berwarna kebiruan. Terdapat sebuah pohon yang semacam jadi ikon pantai ini. Wisatawan pun banyak yang berfoto di pohon ini.

2. Pantai Walakiri

pantai walakiri sumba

Sumber: instagram garisindonesia


Pantai Walakiri merupakan salah satu pantai ikonik di Sumba yang jadi tujuan utama wisatawan. Pantai yang terletak di Desa Watumbaka, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur ini memiliki kontur yang landai. Efeknya, kita bisa jalan-jalan hingga ke tengah pantai tanpa takut tenggelam. Keren kan!

Pantai di Sumba ini memiliki pohon mangrove keci yang jadi spot ikonik ketika berfoto. Pantai ini dikenal sebagai salah satu tempat terbaik di Sumba untuk melihat sunset karena pemandangan yang disajikan benar-benar menyihir mata.

3. Pantai Bwanna

pantai bwanna sumba

Sumber: instagram kapsore


Pantai Bwanna atau yang juga disebut dengan Pantai Banna ini juga jangan dilewatkan ketika kita liburan ke Sumba. Pantai yang berada di kecamatan Kodi Balagar, Kabupaten Sumba Barat Daya ini memiliki tebing tinggi. Bagian tengahnya yang berlubang cocok banget menjadi spot foto paling hits ketika liburan ke pantai di Sumba ini.

Dibutuhkan perjuangan untuk bisa turun ke pantai Bwanna. Namun, akan sepadan dengan cantiknya pemandangan yang disuguhkan. Selain itu, pantai Bwanna juga masih belum terlalu ramai sehingga kita bisa menikmati waktu liburan di sini dengan santai dan tenang.

4. Pantai Pero

pantai pero sumba

Sumber: instagram ardynelly


Pantai Pero yang terletak di Pero Batang, Kodi, Kabupaten Sumba Barat Daya ini juga menawarkan keindahan pantai yang bakal buat betah berlama-lama. Pantai yang merupakan sebuah teluk ini memiliki landscape yang unik. Bagian hilir sungai tidak langsung menuju laut, tetapi dipisahkan daratan pantai berpasir putih yang terlihat seperti jembatan alami.

Di bagian tengah pantai ini ada banyak batu karang berukuran besar. Sangat instagrammable untuk dijadikan spot foto wisatawan yang main ke sini.

5. Pantai Londa Lima

pantai londa lima sumba

Sumber: instagram harridaryanto


Pantai Londa Lima juga harus masuk ke dalam daftar tempat wisata yang harus dikunjungi ketika liburan ke Sumba. Pantai cantik yang terletak di Desa Kutta, Kecamatan Kanatang, Kabupaten Sumba Timur ini memiliki hamparan pasir putih yang begitu cantik. Semua itu berpadu indah dengan air lautnya yang tenang.

Pohon-pohon rindang di tepi pantainya juga semakin menambah keindahan pantai ini. Karena jaraknya yang tidak terlalu jauh dari pusat kota Waingapu, pantai di Sumba ini jadi tempat wisata favorit wisatawan maupun warga lokal.

6. Pantai Puru Kambera

pantai puru kambera sumba

Sumber: instagram helthybale


Pantai Puru Kambera ini juga memiliki panorama indah yang bisa menyihir mata. Pasirnya yang putih bercampur sempurna dengan air laut yang bersih dan berwarna biru. Pantai yang berada di Desa Mondu, Kecamatan Haharu, Waingapu ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Alasannya karena lokasinya yang tidak jauh dari Kota Waingapu.

Di dekat pantai ini juga ada padang savana yang jadi tempat hits foto-foto. Selain berburu foto keren, kita juga bisa berenang di pantai ini karena ombaknya yang lumayan tenang.

7. Pantai Mendorak

pantai mendorak sumba

Sumber: instagram elsadewi


Pantai Mendorak ini termasuk salah satu pantai tersembunyi dan perawan yang ada di Desa Pero Batang, Kecamatan Kodi, Kabupaten Sumba Barat. Pantainya yang berpasir putih lembut dan air lautnya yang bersih, bening serta berwarna biru begitu memanjakan mata.

Pantai yang memiliki batu karang berukuran besar di bagian tengah pantainya ini asyik untuk berjemur, berenang, selancar, hingga diving!

8. Pantai Kawona

pantai kawona sumba

Sumber: instagram elsadewi


Pantai Kawona ini jadi salah satu pantai wajib yang harus dikunjungi ketika berada di Sumba. Letaknya hanya berjarak sekitar 11 km dari Bandara Tambolaka. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang begitu bersih dan air laut yang juga bening berwarna biru.

Pemandangan Pantai Kawona begitu indah ini jadi magnet besar bagi wisatawan yang berkunjung ke Sumba. Pantai yang terletak di Desa Wee Londa, Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya ini wajib masuk dalam itinerary.

9. Pantai Watu Parunu

pantai watu parunu sumba

Sumber: instagram baktiarsontani


Satu lagi pantai cantik yang punya tebing eksotis di bagian pantainya adalah Pantai Watu Parunu. Lokasinya terletak di Desa Lain Janji, Kecamatan Wulla Waijelu, Kabupaten Sumba Timur. Pantai ini memiliki tebing batu cadas yang eksotis di bagian pantainya sungguh memanjakan mata.

Pantai ini sangat instagrammable. Jadi, jangan lupa untuk membawa kamera ketika mengunjungi pantai ini. Pantai Watu Parunu ini juga memiliki tebing yang memiliki lubang di tengahnya yang disebut gua batu. Meski tak sebesar yang ada di Pantai Bwanna, namun pantai ini tetap asyik untuk dikunjungi.

10. Pantai Mananga Aba

pantai mananga aba sumba

Sumber: instagram alibuftei

Pantai Mananga Aba masuk ke dalam list pantai tersembunyi di Sumba yang harus kita kunjungi ketika liburan di pulau cantik ini. Pantai ini memiliki pasir putih yang halus dan bersih serta air laut yang jernih dan bergradasi warna biru. Ombaknya pun tergolong kecil, jadi bisa sepuasnya berenang dan snorkeling di pantai ini.

Pantai yang terletak di Desa Karuni, Kecamatan Loura, Kabupaten Sumba Barat Daya ini masih belum ramai dikunjungi. Jadi kamu bisa bersantai hingga puas di pantai ini.

11. Pantai Ratenggaro

pantai ratenggaro sumba

Sumber: instagram sitisarahel


Pantai yang satu ini bisa jadi pilihan wisata yang pas ketika di Sumba. Pantai cantik ini mengombinasikan indahnya pemandangan dengan situs kampung adat Ratenggaro yang dikenal dengan kubur-kubur batu tua yang unik dan bersejarah. Pantai yang berada di Kabupaten Kodi, Sumba ini menawarkan pemandangan yang begitu magis dan sayang dilewatkan ketika berlibur di Sumba.

12. Pantai Katundu

pantai katunggu sumba

Sumber: instagram ostrichlanduamah


Pantai Katundu ini termasuk pantai tersembunyi dan perawan di Sumba. Pantai ini masih sepi dari kunjungan wisatawan tapi bukan berarti pesona keindahannya biasa saja, lho! Pantai yang terletak di Desa Pramadita, Dusun Katundu, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur ini memiliki tebing-tebing batu tinggi nan kokoh yang menjulang di bagian pantainya.

Ada juga batuan dengan berbagai ukuran yang tersebar di pantainya semakin menambah keeksotisan pantai ini. Ombak di pantai ini cukup besar sehingga cocok buat yang suka selancar. Namun ketika air surut juga bisa snorkeling dan diving di pantai ini lho!

13. Pantai Marosi

pantai marusi sumba

Sumber: instagram fera_ella_riwu


Pantai Marosi termasuk pantai yang mudah dijangkau karena akses menuju pantai ini sudah cukup bagus. Pantai yang berada di Kecamatan Lamboya, Sumba Barat ini memiliki ombak yang lumayan besar sehingga cocok untuk yang suka surfing.

Pantai ini memiliki pasir putih yang begitu halus dan air laut yang bening. Ada juga batu karang yang menjorok ke laut yang semakin menambah keindahan pantai ini.

Itulah 7 pantai di Sumba yang sangat cantik dan wajib kamu kunjungi!

No Comments on Cek Yuk, Inilah 13 Pantai di Sumba yang Wajib Dikunjungi

5 Wisata di Solo untuk Liburan Bersama Keluarga

Momen liburan memang enaknya dinikmati bersama seluruh anggota keluarga. Jika kamu selama ini suka traveling sendirian, sekali-sekali boleh sekali lho turut mengajak keluarga untuk menikmati liburan ke luar kota! Jika…

Momen liburan memang enaknya dinikmati bersama seluruh anggota keluarga. Jika kamu selama ini suka traveling sendirian, sekali-sekali boleh sekali lho turut mengajak keluarga untuk menikmati liburan ke luar kota!

Jika budget liburan kamu tidak memungkinkan untuk liburan ke luar negeri, masih banyak destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi di Indonesia.

Sebagai contoh wisata di Solo yang memiliki destinasi wisata menarik yang cocok sekali untuk momen liburan keluarga. Berikut ini ada rekomendasi 5 destinasi wisata di Solo yang cocok sekali dijadikan tujuan liburan bersama keluarga kali ini.

1. Kebun Binatang Taru Jurug

Berwisata ke kebun binatang bersama keluarga tentu menyenangkan! Di Kota Solo terdapat kebun binatang Taru Jurug yang siap menjadi tujuan liburan keluarga kamu. Kebun binatang ini unik karena lokasinya berada di tepi Sungai Bengawan Solo.

Kebun binatang ini juga rindang sehingga kamu bisa piknik bersama keluarga sembari melihat berbagai koleksi hewan yang dimiliki kebun binatang ini, seperti gajah, landak, singa, macan tutul, hingga komodo!

2. Pandawa Water World

Pandawa Water World

Sumber: instagram @arakun_ark

Destinasi wisata di Solo yang satu ini menawarkan berbagai wahana permainan air yang menyenangkan untuk semua anggota keluarga. Fasilitas yang dimiliki Pandawa Water World bisa buat kamu betah berlama-lama main air di sini.

Ada kolam ombak, kolam dengan perosotan untuk anak-anak, kolam untuk dewasa, serta berbagai perosotan dengan berbagai ukuran untuk menambah keseruan main air. Tersedia juga layanan spa dan berbagai kafe di dalam Pandawa Water World ini.

3. Taman Hiburan Rakyat (THR) Sriwedari Solo

Taman Hiburan Rakyat Sriwedari merupakan taman yang memiliki arti sejarah bagi Kota Solo. Taman ini dulunya digunakan untuk rekreasi keluarga kerajaan. Sekarang, Taman Sriwedari sudah menjadi destinasi wisata yang lebih modern dengan berbagai wahana permainan anak dan mini water park.

Di taman ini,kamu juga bisa menemukan Gedung wayang Orang Sriwedari yang sering menampilkan pertunjukan wayang Mahabarata dan Ramayana.

4. Taman Balekambang

Taman Balekambang

Sumber : idfl[dot]me

Jika kamu lebih suka piknik santai dengan keluarga, Taman Balekambang Solo bisa jadi pilihan yang pas. Tak hanya bisa piknik santai, anak-anak bisa mengenal banyak tanaman langka yang ada di taman edukasi ini.

Taman seluas 10 hektar ini dibagi menjadi dua bagian, yaitu Taman Air Partini dan Hutan Partinah. So, kamu bisa santai bersama keluarga sambil melakukan banyak seru di sini!

5. Grojogan Sewu Tawangmangu

Grojogan Sewu Tawangmangu

Sumber : youtube[dot]com

Apakah keluarga kamu suka sesuatu yang sedikit menantang? Grojogan Sewu Tawangmangu bisa jadi pilihan destinasi wisata di Solo yang sesuai. Di sini kamu bisa menikmati sejuknya air terjun sekaligus pemandangan indah Gunung Lawu.

Ya, air terjun Grojogan Sewu ini terletak di hutan wisata Tawangmangu yang ada di lereng Gunung Lawu. Jadi, dibutuhkan sedikit usaha untuk bisa sampai ke tempat wisata di Solo yang satu ini. Selain air terjun, ada juga kolam renang dan taman satwa yang bisa kamu temui di lokasi ini.

Menikmati momen liburan bersama keluarga tentu akan menjadi pengalaman mengasyikkan, bukan! So, segera rencanakan liburan kamu bersama keluarga ke wisata di Solo.

No Comments on 5 Wisata di Solo untuk Liburan Bersama Keluarga

Type on the field below and hit Enter/Return to search

error: Content is protected !!