Guide for Amazing (Y)ourney

Tag: Tiket Pesawat

Aturan dan Harga Tiket Pesawat untuk Anak (Maskapai Indonesia)

Naik pesawat bersama anak maupun orang tua bisa menjadi pengalaman berharga untuk kamu yang liburan bersama keluarga. Bagi yang berencana liburan bersama keluarga, kamu harus tahu dulu aturan dan harga…

Naik pesawat bersama anak maupun orang tua bisa menjadi pengalaman berharga untuk kamu yang liburan bersama keluarga. Bagi yang berencana liburan bersama keluarga, kamu harus tahu dulu aturan dan harga tiket pesawat untuk anak agar bisa mempersiapkan biaya liburan dengan baik.

Di beberapa maskapai, harga tiket anak disamakan dengan tiket dewasa tanpa pengecualian. Tapi ada pula maskapai yang memberi potongan biaya tiket untuk anak dan lansia.

Kategori anak adalah penumpang berusia 2-12 tahun. Berikut peraturan harga tiket pesawat untuk anak dari berbagai maskapai di Indonesia.

Harga Tiket Pesawat Penumpang Anak Garuda Indonesia

Ketika terbang dengan maskapai Garuda Indonesia, penumpang anak akan mendapatkan diskon sebesar 25% jika booking tiket minimal di kelas ekonomi M. Jika tiket yang dibeli di bawah kelas M, maka harga tiket pesawat untuk anak di Garuda Indonesia sama dengan harga tiket penumpang dewasa.

Sebagai informasi, dalam penerbangan Garuda Indonesia terdapat kelas sebagai berikut:

  • Kelas Bisnis, terdiri dari sub kelas J (Juliet), C (Charlie), D (Delta), dan W (Whiskey).
  • Kelas Ekonomi, terdiri dari sub kelas Y (Yankee), L (Lima), M (Mike), K (Kilo), N (November), dan Q (Quebec).
  • Kelas Promo, terdiri dari sub kelas B (Bravo), dan V (Victor).

Cari Tiket Garuda

Tiket Pesawat Anak Maskapai Lion Group

Penerbangan Lion Group (Lion Air, Batik Air, Wings Air, dan Malindo Air), penumpang anak harus terbang bersama orang dewasa. Biaya tiket pesawat untuk anak pada maskapai Lion Group adalah sama dengan penumpang dewasa. Tidak ada diskon atau potongan yang diberikan untuk penumpang anak dalam penerbangan bersama maskapai yang tergabung dalam Lion Group.

Cari Tiket Lion

Harga Tiket Anak Citilink

Dalam penerbangan dengan Citilink, biaya tiket pesawat untuk penumpang anak sama dengan penumpang dewasa. Dengan kata lain, tidak ada potongan maupun diskon yang diberikan kepada penumpang anak di Citilink. Penumpang anak juga harus didampingi oleh orang dewasa yang terbang pada penerbangan yang sama.

Cari Tiket Citilink

Berapa Harga Tiket Anak Maskapai AirAsia?

airasia airlines

Dalam penerbangan dengan AirAsia, harga tiket pesawat untuk penumpang anak sama dengan penumpang dewasa. Tidak ada tarif khusus yang diberikan untuk penumpang anak dalam penerbangan AirAsia.

Cari Tiket AirAsia

No Comments on Aturan dan Harga Tiket Pesawat untuk Anak (Maskapai Indonesia)

Aturan & Harga Tiket Pesawat untuk Bayi (Maskapai Indonesia)

Membawa bayi terbang naik pesawat bisa jadi pengalaman tersendiri bagi para orang tua yang suka traveling. Selain agak riweuh saat penerbangan, hal lain yang sering menjadi pertanyaan saat terbang bersama…

Membawa bayi terbang naik pesawat bisa jadi pengalaman tersendiri bagi para orang tua yang suka traveling. Selain agak riweuh saat penerbangan, hal lain yang sering menjadi pertanyaan saat terbang bersama si kecil adalah harga tiket pesawat yang harus dibayar.

Kategori bayi adalah penumpang yang berusia dibawah 2 tahun (24 bulan) saat penerbangan. Sebagian besar maskapai mengharuskan bayi duduk di pangkuan orang dewasa. Meski tidak mendapatkan tempat duduk, namun bayi juga harus membeli tiket pesawat!

Setiap maskapai memiliki aturan tersendiri mengenai harga tiket pesawat untuk bayi. Berikut peraturan umur serta harga tiket pesawat untuk bayi dari berbagai maskapai di Indonesia.

Tiket Bayi Lion Group

  • Maskapai berhak untuk tidak membawa bayi yang berusia kurang dari 2 (dua) hari
  • Bayi berusia 3 (tiga) hingga 7 (tujuh) hari harus memiliki Surat Keterangan Medis dari dokter yang menyatakan bayi dalam kondisi sehat untuk melakukan penerbangan. Surat medis ini dibuat setidaknya 72 jam sebelum waktu keberangkatan
  • Lion Group mewajibkan orang tua si bayi untuk menandatangani Formulir Ganti Rugi yang membebaskan maskapai dari pertanggungjawaban jika terjadi sesuatu pada bayi selama penerbangan
  • Tidak ada bagasi untuk penumpang bayi
  • Harga tiket untuk bayi (infant) adalah 20% dari tarif penumpang dewasa (adult)

Cari Tiket Lion Group

Tiket Bayi Sriwijaya Air Group

  • Bayi berusia dibawah 2 hari tidak diperbolehkan melakukan penerbangan bersama Sriwijaya Group
  • Bayi berusia 3 – 7 hari yang akan melakukan penerbangan wajib menyertakan surat keterangan medis dari dokter yang menyatakan bayi tersebut sehat untuk melakukan penerbangan
  • Surat dokter tersebut dibuat paling tidak 72 jam sebelum keberangkatan
  • Umur bayi dibatasi hingga 2 tahun dan orangtua harus menandatangani surat pertanggungan resiko Form of Indemnity (FOI)
  • Harga tiket untuk bayi (infant) adalah sekitar 10% dari tarif penumpang dewasa (adult)

Tiket Sriwijaya Group

Tiket Bayi Garuda Indonesia

  • Bayi berusia dibawah 2 tahun (24 bulan ) saat melakukan penerbangan
  • Bayi berusia dibawah 7 (tujuh) hari tidak direkomendasikan melakukan penerbangan bersama Garuda Indonesia. Namun untuk bayi premature bisa terbang dengan melampirkan Medical Information (MEDIF) dan melaporkan kondisi tersebut pada petugas darat
  • Penumpang bayi (infant) mendapatkan bagasi gratis 10 kg namun tidak dibenarkan membawa stroller ke kabin
  • Harga tiket untuk bayi (infant) adalah 20% dari tarif dewasa (adult)

Tiket Garuda Indonesia

Tiket Bayi Citilink

  • Bayi berusia dibawah 2 tahun (24 bulan ) saat melakukan penerbangan
  • Bayi berusia kurang dari 3 minggu tidak diizinkan terbang, kecuali disertai surat tertulis dokter dan orangtua menandatangani Pernyataan Pertanggung-jawaban Terbatas
  • Bayi harus selalu dalam pendampingan orang dewasa dan harus dipangku penumpang dewasa
  • Penumpang bayi tidak mendapatkan bagasi
  • Harga tiket untuk bayi (infant) adalah 20% dari tarif dewasa (adult)

Tiket Citilink

Tiket Bayi AirAsia

  • Bayi berusia dibawah 2 tahun (24 bulan ) saat melakukan penerbangan
  • Bayi hanya boleh ikut jika berada dalam pangkuan penumpang dewasa. Maksimum 1 bayi untuk 1 penumpang dewasa
  • Kereta bayi atau stroller hanya boleh ditaruh di bagasi dan tidak dipungut biaya. Penumpang dapat mendaftarkan kereta bayi saat pemesanan
  • Bayi berusia kurang dari 8 hari hanya diizinkan terbang jika disertakan surat keterangan resmi dari dokter dan orang tua bayi harus menandatangani Surat Pernyataan Pertanggungjawaban Terbatas saat check-in bandara
  • Penumpang bayi tidak mendapat jatah bagasi
  • Harga tiket untuk bayi (infant) adalah Rp 150.000

Cari Tiket AirAsia

11 Comments on Aturan & Harga Tiket Pesawat untuk Bayi (Maskapai Indonesia)

Mudah! Ini Cara Check-in di Bandara

Dengan banyaknya tiket pesawat murah, kini semua orang bisa menikmati perjalanan dengan pesawat terbang. Dengan banyaknya opsi tiket promo, semakin banyak orang yang ingin liburan ke banyak destinasi wisata di…

Dengan banyaknya tiket pesawat murah, kini semua orang bisa menikmati perjalanan dengan pesawat terbang. Dengan banyaknya opsi tiket promo, semakin banyak orang yang ingin liburan ke banyak destinasi wisata di Indonesia hingga ke luar negeri.

Jika akan naik pesawat pertama kalinya, tentunya kamu akan menemukan banyak hal yang membingungkan ketika berada di bandara hingga tiba di tujuan. Salah satu hal penting yang harus dilakukan setiap traveller adalah cara check-in di konter maskapai yang tersedia.

Berikut ini ada panduan lengkap cara check-in di bandara.

1. Siapkan E-Tiket

Sesampainya di bandara, hal yang paling penting adalah menyiapkan tiket pesawat sekaligus tanda pengenal seperti KTP. Di beberapa bandara, untuk masuk ke ruang check-in, kamu harus menunjukkan tiket pesawat dan juga tanda pengenal.

Tetapi ada juga yang tidak mengharuskan menunjukkan dokumen penting perjalanan tersebut sebelum check-in, misalnya di Bandara Kualanamu di Medan. Jika kamu membeli tiket pesawat melalui online booking di agen travel online seperti Pergi.com, kamu akan dikirimi e-tiket yang bisa dicetak maupun ditunjukkan saat berada di konter check-in.

2. Bawa Bagasi Seperlunya

Saat travelling dengan pesawat terbang, bawa barang seperlunya saja. Karena selain jumlah bagasi yang dibatasi, kamu akan melewati pemeriksaan melalui metal detector 2 – 3 kali. Jika membawa terlalu banyak barang, hal ini akan menyulitkanmu melewati pemeriksaan metal detector.

Kerepotan akan bertambah jika kamu memakai aksesoris, seperti ikat pinggang di mana barang-barang seperti ini juga wajib melewati metal detector. Petugas akan memintamu meletakkan aksesoris dan seluruh barang ke dalam keranjang untuk selanjutnya diperiksa ke dalam alat pemeriksaan. Pastikan seleksi barang bawaan sebelum berangkat.

3. Ketahui Maskapai yang Digunakan

Di beberapa bandara, setiap maskapai memiliki konter check-in tersendiri, bahkan di Bandara Soekarno-Hatta setiap maskapai berada di terminal yang berbeda-beda, sehingga kamu harus tahu betul maskapai apa yang digunakan dan di mana posisi konter check-in maskapai tersebut.

Kamu bisa mencari infonya lewat internet, atau bertanya ke petugas yang banyak terdapat di bandara. Jika kamu sudah tahu di mana harus check-in, bergegaslah menuju konter check-in.

4. Check-in

Setelah menemukan konter check-in maskapai yang kamu gunakan, siapkan tiket pesawat dan juga KTP lalu berikan ke petugas check-in yang ada. Jangan lupa pula meletakkan tas atau koper bagasi di tempat penimbangan yang biasanya ada di dekat konter check-in. Nanti petugas akan memberikan label khusus yang menjadi bukti nomor bagasi kamu.

Simpan bukti label ini dengan baik karena saat tiba di tempat tujuan biasanya akan ada petugas yang akan mengecek label di koper kamu dan juga label yang diberi saat check-in. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan boarding pass yang berisi informasi nomor tempat duduk kamu beserta informasi gerbang (gate) keberangkatan kamu.

Itulah cara check-in pesawat untuk referensimu. Semoga bermanfaat.

No Comments on Mudah! Ini Cara Check-in di Bandara

Aturan Penerbangan Bagi Penyandang Disabilitas

Liburan merupakan hak setiap orang, termasuk para penyandang disabilitas. Tapi kadang timbul kekhawatiran tersendiri bagi penyandang disabilitas ketika akan traveling. Mulai dari ketakutan merepotkan orang lain selama perjalanan dan terbatasnya…

Liburan merupakan hak setiap orang, termasuk para penyandang disabilitas. Tapi kadang timbul kekhawatiran tersendiri bagi penyandang disabilitas ketika akan traveling. Mulai dari ketakutan merepotkan orang lain selama perjalanan dan terbatasnya fasilitas penunjang jadi alasan.

Namun dengan ditingkatkannya pelayanan maskapai untuk penumpang berkebutuhan khusus, bepergian terasa lebih mudah. Bukan hanya maskapai saja yang memberikan pelayanan, pemerintah juga memiliki aturan penerbangan tersendiri yang melindungi hak penumpang penyandang disabilitas. Bagi kamu yang ingin tahu secara mendetail mengenai UU penumpang penyandang disabilitas, yuk cek ulasan lengkapnya di sini ya!

UU No.1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan Pasal 134

Undang-undang Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penerbangan telah menegaskan secara detail bagaimana prosedur perlakuan khusus kepada penyandang disabilitas dalam Pasal 134 yang merinci peraturan pengangkutan untuk penyandang cacat, lanjut usia, anak–anak, dan/atau orang sakit. Isi UU No.1 Tahun 2009 tentang Penerbangan pasal 134 adalah sebagai berikut.

  1. Penyandang cacat, lanjut usia, anak-anak di bawah usia 12 (dua belas) tahun, dan/atau orang sakit berhak memperoleh pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus dari badan usaha angkutan udara niaga.
  2. Pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus sebagaimana dimaksud pada ayat (1) paling sedikit meliputi:a.
  3. pemberian prioritas tambahan tempat duduk;
    • penyediaan fasilitas kemudahan untuk naik ke dan turun dari pesawat udara;
    • penyediaan fasilitas untuk penyandang cacat selama berada di pesawat udara
    • sarana bantu bagi orang sakit;
    • penyediaan fasilitas untuk anak-anak selama berada di pesawat udara;
    • tersedianya personel yang dapat berkomunikasi dengan penyandang cacat, lanjut usia, anak-anak,dan/atau orang sakit; dan
    • tersedianya buku petunjuk tentang keselamatan dan keamanan penerbangan bagi penumpang pesawat udara dan sarana lain yang dapat dimengerti oleh penyandang cacat, lanjut usia, dan orang sakit
  4. Pemberian perlakuan dan fasilitas khusus sebagaimana dimaksud pada ayat (2) tidak dipungut biaya tambahan.

Pasal 135 Ketentuan lebih lanjut mengenai pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus diatur dengan Peraturan Menteri.

UU No.1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan Pasal 239

Selain itu Pasal 239 di Undang Undang yang sama juga menjelaskan mengenai pelayanan dan fasilitas khusus untuk penumpang berkebutuhan khusus. Isi UU No.1 Tahun 2009 tentang Penerbangan pasal 239 adalah sebagai berikut.

  1. Penyandang cacat, orang sakit, lanjut usia, dan anak-anak berhak memperoleh pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus dari badan usaha bandar udara atau unit penyelenggara bandar udara.
  2. Pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus sebagaimana dimaksud pada ayat (1) meliputi:
    • pemberian prioritas pelayanan di terminal;
    • menyediakan fasilitas untuk penyandang cacat selama di terminal;
    • sarana bantu bagi orang sakit;
    • menyediakan fasilitas untuk ibu merawat bayi (nursery);
    • tersedianya personel yang khusus bertugas untuk melayani atau berkomunikasi dengan penyandang cacat, orang sakit, dan lanjut usia; serta
    • tersedianya informasi atau petunjuk tentang keselamatan bangunan bagi penumpang di terminal dan sarana lain yang dapat dimengerti oleh penyandang cacat, orang sakit, dan lanjut usia.
  3. Ketentuan lebih lanjut mengenai pelayanan berupa perlakuan dan fasilitas khusus diatur dengan Peraturan Menteri.

PM 38 Tahun 2015

Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 38 Tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Penumpang Angkutan Udara Dalam Negeri ini menggantikan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 49 Tahun 2012 tentang Standar Pelayanan Penumpang Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri.

Dalam peraturan menteri ini, penumpang dengan kebutuhan khusus (difable) didefinisikan sebagai penumpang yang karena kondisi fisiknya dan/atau permintaan khusus penumpang memerlukan fasilitas dan perlakuan khusus, seperti penyandang disabilitas, lanjut usia, anak-anak, wanita hamil, dan orang sakit.

Tips Sebelum Terbang Bagi Penyandang Disabilitas

Jika kamu memiliki keterbatasan atau memiliki teman, kolega maupun keluarga yang menyandang disabilitas dan ingin traveling ke destinasi impian, berikut ini ada tips sebelum terbang dengan pesawat bagi penyandang disabilitas yang bisa jadi referensi.

1. Pesan Tiket di Kantor Maskapai

Meski saat ini beli tiket pesawat online lebih mudah dan menyenangkan, namun bagi penyandang disabilitas akan jauh lebih baik membeli tiket pesawat langsung di kantor maskapai. Hal ini agar kamu mendapat info jelas mengenai fasilitas yang didapatkan bagi penyandang disabilitas, misalnya kursi roda dan sebagainya.

2. Beritahu Kebutuhan Khusus

Saat memesan tiket, pastikan kamu memberitahu kebutuhan khusus kamu, misalnya harus membawa kursi roda, alat bantu jalan (kruk), tabung oksigen dan sebagainya. Hal ini berguna agar maskapai menyiapkan peralatan yang dibutuhkan saat kamu terbang nantinya.

3. Pergi Bersama Pendamping

Penyandang disabilitas diharuskan untuk paling tidak membawa satu orang sebagai pendamping selama penerbangan. Kamu bisa mengajak teman maupun keluarga untuk terbang bersama agar jauh lebih mudah dan nyaman saat terbang.

Tips Terbang Bagi Penyandang Disabilitas

Bagi kamu yang sudah memiliki tiket pesawat dan ready to go, berikut ini ada tips terbang bagi penyandang disabilitas yang bisa jadi referensi untuk pengalaman terbang yang lebih nyaman dan menyenangkan.

1. Tiba Lebih Awal

Penyandang disabilitas memerlukan berbagai prosedur tambahan yang mungkin memakan waktu jadi disarankan datang ke bandara lebih awal dari jadwal penerbangan. Idealnya kamu sudah berada di bandara 2-3 jam sebelum keberangkatan untuk menyelesaikan prosedur yang diperlukan.

2. Bawa Dokumen Medis

Dokumen medis dibutuhkan sebagai acuan penangan pertama jika kamu mengalami seizure atau gangguan saat terbang. Selain itu sertifikat medis bisa membantu menunjukkan kondisi saat terbang, entah itu jika kamu memerlukan beberapa fasilitas tambahan seperti tandu, kursi roda dan sebagainya. Sertifikat ini juga bisa menjadi bukti jika kamu dalam kondisi sehat dan prima serta mampu terbang tanpa pengawalan khusus dari maskapai.

3. Bawa Obat-obatan

Jika masih mengonsumsi obat berdasarkan resep dari dokter, jangan lupa untuk membawa obat tersebut lengkap dengan resep resmi agar obat-obatan tersebut bisa diijinkan ke dalam kabin saat melewati pemeriksaan di bandara.

4. Beli Asuransi Perjalanan

Untuk menambah rasa aman saat travelling, tak ada salahnya membeli asuransi perjalanan khusus untuk penyandang disabilitas untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kini, para penyandang disabilitas tidak lagi perlu khawatir jika ingin terbang dan pergi travelling. Sudah ada banyak payung hukum dan aturan penerbangan yang mewajibkan maskapai dan pengelola bandara untuk memberi pelayanan khusus pada penyandang disabilitas yang memang menjadi hak penumpang dengan disabilitas.

No Comments on Aturan Penerbangan Bagi Penyandang Disabilitas

Mau Tiket Pesawat Murah? Ikuti 6 Cara Ini

Berpergian dengan pesawat terbang kini sudah menjadi bagian lifestyle banyak orang. Meski harga tiket pesawat tergolong mahal dibanding jalur darat, namun mendapatkan tiket pesawat murah bukan hal yang mustahil. Saat…

Berpergian dengan pesawat terbang kini sudah menjadi bagian lifestyle banyak orang. Meski harga tiket pesawat tergolong mahal dibanding jalur darat, namun mendapatkan tiket pesawat murah bukan hal yang mustahil.

Saat ini maskapai penerbangan telah menekan biaya operasional agar tiket pesawat semakin terjangkau ke berbagai rute. Selain itu ada agen travel online seperti Pergi.com yang secara berkala memberikan diskon tiket pesawat.

So, bagi kamu yang suka berburu tiket pesawat murah untuk liburan ke destinasi impian, 6 cara ini bisa memastikan kamu mendapat tiket pesawat dengan harga murah.

1. Waktu Keberangkatan Fleksibel

Fleksibel untuk jadwal liburan, merupakan salah satu kunci mendapatkan tiket pesawat murah. Harga tiket pesawat sangat dipengaruhi oleh hari dan jam penerbangan, penerbangan di weekdays biasanya jauh lebih murah dibandingkan jika kamu terbang saat weekend.

Selain itu, penerbangan pertama yang biasanya terlalu pagi dan penerbangan paling malam juga biasanya lebih murah karena tidak banyak yang ingin terbang terlalu pagi atau terlalu malam.

2. Bandingkan Harga

tiket pesawat murah

Saat ini sudah ada banyak agen travel online, seperti Pergi.com yang memungkinkan kamu membandingkan harga tiket pesawat dari berbagai maskapai dalam satu jendela yang sama. Jadi kamu tidak perlu membuka website masing-masing maskapai untuk mengecek tiket pesawat.

3. Berlangganan Newsletter

Setiap maskapai maupun agen travel online menyediakan langganan newsletter melalui email dimana kamu bisa mendaftarkan diri untuk menerima promo spesial dari maskapai maupun agen travel online.

Ketika maskapai ataupun agen travel online mengadakan event, promo maupun travel fair, kamu akan jadi yang pertama untuk mengetahui penawaran harga spesial tersebut, sehingga kesempatan mendapatkan tiket murah jauh lebih besar.

Dapatkan Update Promo

4. Ikuti Akun Travel Agen Online

Aktif di social media? Pastikan kamu mengikuti akun sosial media untuk mendapat update promo menarik secara cepat disaat kamu mencari tiket pesawat murah.

5. Bersihkan Cookies Browser

browser
Setiap website memiliki ketentuan cookies tertentu yang biasanya menempel dengan browser. Cookies inilah yang membuat harga tiket pesawat yang ditampilkan saat kamu sedang mencari tiket. Agar tiket pesawat yang ditampilkan merupakan harga yang sebenarnya, bersihkan atau clear cookies di browser kamu terlebih dahulu.

6. Pilih Penerbangan Transit

Untuk rute penerbangan yang agak jauh, terkadang tiket pesawat direct lebih mahal dibandingkan yang transit. Misalnya jika tiket direct Jakarta – Tokyo bisa mencapai Rp 2.000.000 sekali jalan, namun jika kamu transit ke Kuala Lumpur terlebih dahulu, harga tiket pesawat bisa dipangkas hingga ratusan ribu. Intinya cari rute transit terbaik dengan harga terbaik untuk liburan seru-mu.

No Comments on Mau Tiket Pesawat Murah? Ikuti 6 Cara Ini

Type on the field below and hit Enter/Return to search

error: Content is protected !!