Guide for Amazing (Y)ourney

Tag: Backpacker

17 Hidden Gems di Indonesia yang Pesonanya Luar Biasa

Kekayaan Indonesia yang susah dilawan adalah kecantikan alamnya. Setuju? Ada banyak sekali tempat keren nusantara yang menunggu dieksplorasi. Butuh waktu bertahun-tahun kalau mau menjelajahi seluruh tempat tersebut. Nah karena kamu…

Kekayaan Indonesia yang susah dilawan adalah kecantikan alamnya. Setuju?

Ada banyak sekali tempat keren nusantara yang menunggu dieksplorasi. Butuh waktu bertahun-tahun kalau mau menjelajahi seluruh tempat tersebut. Nah karena kamu (bisa jadi) punya bucket list lain di luar wisata lokal, Pergi.com sudah pilihkan 17 destinasi must visit hidden gems di Indonesia.

1. Desa Kete Kesu

Instagram @zooekma4575

Hidden gems yang pertama adalah Desa Kete Kesu. Desa Kete Kesu adalah desa wisata di Tana Toraja yang berisi rumah adat Tongkonan dan kuburan di tebing batu. Di desa ini terdapat peninggalan purbakala berupa kubur batu yang diperkirakan berusia lebih dari 500 tahun. Desa ini masuk dalam kawasan cagar budaya dan juga pusat berbagai acara adat Toraja seperti Rambu Solo (pemakaman adat yang dilaksanakan dengan meriah), Rambu Tuka (upacara memasuki rumah adat baru) dan sebagainya.

Kete Kesu berada 5 km dari Rantepao dan mudah dijangkau. Biaya masuk Kete Kesu adalah Rp 10.000 per orang dan kamu sudah bisa melihat berbagai peninggalan sejarah Suku Toraja, berburu foto yang instagramable dan jika beruntung kamu bisa menyaksikan upacara adat yang biasanya diadakan megah di desa ini.

ke Toraja via Makassar

2. Danau Kakaban

Danau Kakaban adalah hidden gems Indonesia berupa danau air tawar yang terletak di Pulau Kakaban, Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur. Tak seperti danau lain yang dihuni ikan air tawar, danau ini dihuni oleh ubur-ubur yang tidak beracun. Ada empat jenis ubur-ubur di danau ini, yaitu ubur-ubur bulan, ubur-ubur totol, ubur-ubur kotak, dan ubur-ubur terbalik.

Semua ubur-ubur di danau ini tidak menyengat dan tidak beracun, sehingga kamu bisa bebas berenang dan memegang ubur-ubur ini. Di dunia, hanya ada dua tempat dimana kamu bisa menemukan ubur-ubur yang tidak menyengat, yaitu di Danau Kakaban, Derawan dan Jellyfish Lake di Palau, Micronesia.

Pesan Tiket ke Tarakan

3. Blue Fire Kawah Ijen

Instagram @chris.d.leng

Wisata ke kawah gunung memang ada banyak di Indonesia, namun cuma di Kawah Ijen kamu bisa melihat api berwarna biru atau yang dikenal dengan nama blue fire! Fenomena blue fire ini paling banyak diburu pendaki dan wisatawan yang liburan ke Banyuwangi. Hidden gems Indonesia yang patut dikunjungi banget.

Sebagai informasi, blue fire yang cuma bisa dijumpai di Kawah Ijen dan juga Islandia. Bagi kamu yang suka hiking, bisa nih mampir ke Gunung Ijen untuk melihat blue fire di malam hari dan melihat aktifitas penambang batu belerang di siang hari.

Pesan Tiket ke Banyuwangi

4. Danau Toba dan Pulau Samosir

Danau Toba merupakan danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara. Danau tekto-vulkanik yang terletak di Provinsi Sumatera ini terbentuk dari letusan supervolcano yang berasal dari Gunung Toba.

Selain memiliki panjang sekitar 100 kilometer dan lebar sekitar 30 kilometer, Danau Toba juga memiliki keunikan berupa Pulau Samosir yang ada di tengah-tengahnya. Pulau ini terbentuk karena tekanan magma yang belum keluar dari Gunung Toba. Pemandangan Danau Toba dan Pulau Samosir juga sangat memanjakan mata lho!

Pesan Tiket ke Medan

5. Pulau Komodo

Sumber: Instagram @trip_man_

Pulau Komodo yang terletak di sebelah timur Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur ini masuk ke dalam new seven wonders of nature karena keindahannya yang begitu komplit. Mulai dari banyaknya pantai cantik seperti Pantai Pink, sesuai namanya di pulau ini juga terdapat banyak komodo yang merupakan spesies terbesar di dunia yang hanya ada di Indonesia.

Pulau Komodo yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Komodo menjadi tempat hidup ribuan komodo yang dilindungi. Melihat komodo dari dekat juga jadi salah satu pilihan wisata paling juara yang ada di negeri ini lho!

Pesan Tiket ke Bajo

6. Tanjung Puting

Jika Pulau Komodo jadi habitat asli Komodo, di Taman Nasional Tanjung Puting yang ada di Kalimantan Tengah jadi tempat yang pas untuk melihat habitat asli orangutan yang menakjubkan. Tanjung Puting merupakan konservasi orangutan terbesar di dunia dengan populasi orangutan diperkirakan berjumlah 30.000 – 40.000 ekor.

Di hidden gems Indonesia ini, kamu bisa menyusuri hutan dan sungai dan melihat orangutan secara langsung berada di habitat aslinya. Selain itu, Tanjung Puting ini juga merupakan pusat rehabilitasi orangutan pertama di Indonesia lho!

Tiket ke Pangkalan Bun

7. Danau Kelimutu

Instagram @hendry_william93

Danau yang berada di puncak Gunung Kelimutu, Nusa Tenggara Timur ini merupakan danau tiga warna; biru, biru tua dan hitam yang keindahannya sudah tersebar ke seluruh dunia. Warna air danau ini bisa berubah-ubah tergantung kandungan mineral, lumut, batu-batuan dan juga pengaruh cahaya matahari.

Masyarakat di sekitar gunung ini juga merupakan salah satu tempat sakral yang dihormati. Butuh usaha ekstra untuk sampai ke puncak Gunung Kelimutu dimana kamu harus trekking selama kurang lebih 3 jam dan melewati 236 anak tangga.

Pesan Tiket ke Ende

8. Pemakaman Trunyan

Di Kintamani, Bali terdapat Desa Trunyan yang memiliki tradisi unik dalam melakukan pemakaman. Bahkan pemakaman Trunyan sudah terkenal di kalangan wisatawan yang ingin melihat keunikan tempat wisata di Bali yang satu ini. Jika biasanya orang meninggal akan dikubur atau dimasukkan peti, namun di desa ini orang yang meninggal diletakkan begitu saja di atas tanah dengan ditutupi kain putih dan dipagari dengan kayu.

Uniknya meski tidak dikubur, namun tidak ada bau sama sekali yang tercium. Hal ini karena bau mayat diserap pohon Taru Menyan yang dalam bahasa setempat ‘Taru’ berarti pohon dan ‘Menyan’ berarti harum. Jadi jika digabung diartikan sebagai pohon harum.

Pesan Tiket ke Bali

9. Kawah Sikidang Dieng

Instagram @/hhendraa_/

Jika kawah Ijen memiliki blue fire, kawah Sikidang Dieng justru memiliki kawah yang bisa berpindah-pindah. Kawah yang terbentuk akibat letusan gunung berapi di kawasan Dataran Tinggi Dieng ini pada waktu tertentu bisa berpindah atau terlihat seolah-olah melompat dari satu kawasan ke kawasan lainnya, mirip dengan karakter hewan kidang (kijang dalam Bahasa Jawa kuno) yang suka melompat-lompat.

Inilah yang mendasari penamaan nama kawah ini. Kawah ini jadi salah satu tujuan wisata favorit di kawasan Dieng di mana wisatawan bisa melihat aktivitas vulkanik dari dekat.

Pesan Tiket ke Semarang

10. Puncak Cartenz

Sebagai negara tropis, di kawasan timur Indonesia tepatnya di Puncak Cartenz, Papua terdapat salju abadi yang jadi satu-satunya tempat di Indonesia yang diselimuti salju. Puncak Cartenz yang terdapat di Pegunungan Jayawijaya ini juga merupakan salah satu puncak tertinggi di dunia dengan ketinggian 4884 mdpl.

Untuk melihat salju di Puncak Cartenz ini kamu harus mendaki selama kurang lebih 12 hari. Namun semuanya akan terbayar dengan pemandangan begitu indah Puncak Cartenz yang diselimuti salju yang tak bisa ditemukan di daerah lainnya di Indonesia.

Pesan Tiket ke Papua

11. Gua Gong

Gua yang terdapat di Pacitan, Jawa Timur ini dikenal memiliki stalaktit dan stalakmit yang begitu indah dan dijuluki sebagai goa terindah se-Asia Tenggara. Goa ini terbentuk dari aktivitas vulkanik dan gerakan termal yang terjadi ribuan tahun lalu. Goa dengan kedalaman 256 meter ini memiliki stalaktit dan stalakmit berusia ratusan tahun yang terlihat sangat cantik.

Dinamakan Goa Gong karena menurut masyarakat sekitar kerap terdengar suara seperti gong dari dalam goa. Suara ini berasal dari tetesan air yang jatuh di stalakmit goa. Selain itu ada banyak juga batuan yang bisa mengeluarkan bunyi saat dipukul.

Pesan Tiket ke Surabaya

12. Passiliran (Kubur Bayi)

Masih di Tana Toraja, selain Kete Kesu yang memiliki kuburan unik di tebing batu, ada juga kuburan untuk bayi yang dinamakan Passiliran di daerah Kambira. Disini bayi yang meninggal dan masih belum memiliki gigi akan dikubur di dalam pohon Tarra. Pohon Tarra yang menjadi kuburan bagi bayi memiliki diameter cukup besar, sekitar 80 – 100 cm.

Cara menguburkannya pun sangat sederhana, bayi diletakkan di dalam lubang yang dibuat mirip dengan rahim, lalu ditutup dengan ijuk pohon enau. Sama seperti pemakaman di tebing batu, pemakaman di pohon ini hanya dilakukan oleh orang Toraja pengikut Aluk Todolo (kepercayaan kepada leluhur). Pohon Tarra dipilih karena pohon ini memiliki getah yang melimpah dan diyakini penduduk setempat sebagai pengganti air susu ibu si bayi.

Pesan Tiket ke Makassar

13. Pantai Pink

Instagram @hendrickhartono

Jika pantai biasanya berpasir putih atau hitam, maka pasir di Pantai Pink, Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur ini mempunyai pasir yang berwarna pink. Pantai Pink di Lombok merupakan salah satu dari tujuh pantai di dunia yang memiliki pasir pantai berwarna pink. Warna pink pada pasirnya terbentuk karena butir-butir asli warna putih pasir bercampur dengan serpihan karang merah muda.

Bias sinar matahari dan terpaan air laut semakin menambah jelas warna pink pantai ini. Pantai ini letaknya di balik bukit, sehingga sepi dan terpencil. Air laut di sekitar pantainya sangat jernih dan sangat cocok untuk diving atau snorkeling.

Pesan Tiket ke Bajo

14. Danau Gunung Tujuh

Jika Danau Toba merupakan danau terbesar di Asia Tenggara, Danau Gunung Tujuh yang ada di Kerinci, Jambi ini merupakan danau tertinggi di Asia Tenggara yang dikelilingi tujuh gunung! Lokasi gunung ini berada di ketinggian 1.950 mdpl. Di salah satu sudutnya terdapat hamparan pasir seperti pantai yang sering dijadikan tempat camping.

Karena terletak di puncak Gunung Tujuh, diperlukan usaha untuk bisa sampai ke danau ini, namun pemandangan yang ditawarkan begitu indah, asri dan menakjubkan Danau Gunung Tujuh memiliki luas sekitar 12.000 m² dan termasuk dalam wilayah Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) sehingga di sini kamu berkesempatan untuk mendakinya selepas mengunjungi danau ini.

Dinamakan Danau Gunung Tujuh karena dikelilingi tujuh puncak gunung di sekitarnya, yaitu: Gunung Hulu Tebo (2.525 meter), Gunung Hulu Sangir (2.330 m), Gunung Madura Besi (2.418 m), Gunung Lumut yang ditumbuhi berbagai jenis lumut (2.350 m), Gunung Selasih (2.230 m), Gunung Jar Panggang (2.469 m), dan Gunung Tujuh (2.735 m).

Pesan Tiket ke Jambi

15. Pemandian Air Soda

Pemandian Air Soda di Tarutung, Sumatera Utara merupakan kolam air soda satu-satunya yang ada di Indonesia. Pemandian Air Soda hanya ada dua dunia ini, yaitu di Tarutung dan di Venezuela. Dinamakan kolam air soda karena ada banyak gelembung-gelembung yang keluar dari dalam kolam dan bentuknya menyerupai soda. Kini pemandian air soda yang berada di Desa Parbubu, Kabupaten Tapanuli Utara ini selalu ramai dikunjungi wisatawan.

Pesan Tiket ke Tapanuli

16. Pulau Giliyang

Instagram @livelyrutasty

Pulau yang satu ini tak hanya memiliki pemandangan indah, tapi juga memiliki kadar oksigen yang sangat tinggi. Bahkan Menteri Pariwisata Arief Yahya mempromosikan destinasi ini sebagai pulau dengan kualitas oksigen terbaik di dunia.

Pulau Giliyang berada di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur dan menurut hasil Badan Lingkungan Hidup (BLH) Sumenep menemukan kandungan oksigen Pulau Giliyang di atas rata-rata wilayah lainnya, yakni 21%. Tak hanya bisa menikmati udara yang sehat, disini kamu bisa mengunjungi banyak wisata menarik seperti pantai dan goa.

Pesan Tiket ke Surabaya

17. Danau Sentani

Danau Sentani memiliki luas 9.360 hektar dan berada antara Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura dan ada di ketinggian 75 mdpl. Kawasan Danau Sentani berada di bawah lereng Pegunungan Cagar Alam Cyclops. Danau yang berjarak sekitar 50 km dari Jayapura ini memiliki 22 pulau yang tersebar di atasnya. Di sekitar danau ini setidaknya ada 24 desa yang dihuni suku lokal yang bisa dijelajahi dengan naik perahu motor.

Salah satu pulau yang cukup populer adalah Pulau Asei. Di pulau tersebut wisatawan bisa belanja kerajinan tangan khas Papua. Setiap tahunnya di bulan Juni selalu rutin diadakan Festival Danau Sentani yang jadi agenda festival nasional yang selalu ramai oleh wisatawan dari dalam dan luar negeri.

Pesan Tiket ke Jayapura

Pastinya gak cuma 17 destinasi hidden gems Indonesia di atas yang harus kamu datangi. Soalnya masih banyak sekali rekomendasi tempat lainnya yang tingkat kecantikannya luar biasa. Jadi kapan nih mau pergi?

No Comments on 17 Hidden Gems di Indonesia yang Pesonanya Luar Biasa

Suka Nunda Traveling? Siap-Siap Kehilangan 5 Keuntungan Ini

“Buat apa traveling? Buang-buang uang saja!” Pernah gak kamu dengar pernyataan tersebut? Mungkin jawabannya pernah. Harus diakui kalau masih banyak orang menganggap traveling adalah kegiatan mahal yang tidak terlalu penting…

“Buat apa traveling? Buang-buang uang saja!”

Pernah gak kamu dengar pernyataan tersebut? Mungkin jawabannya pernah. Harus diakui kalau masih banyak orang menganggap traveling adalah kegiatan mahal yang tidak terlalu penting dilakukan. Padahal traveling memberi banyak hal positif yang bisa jadi tidak bisa dirasakan secara langsung.

Nah kali ini Pergi.com bakal kasih tahu kamu 5 alasan kenapa traveling itu hal yang wajib dilakukan:

1. Mengasah Kemampuan Tersembunyi

travel map

Selama traveling, apalagi jika kamu memilih backpackeran, tanpa kamu sadari kemampuan untuk surviving sekaligus beradaptasi di tempat baru akan muncul. Insting survival dalam diri kamu pasti akan kelihatan ketika kamu melakukan perjalanan di tempat asing, misalnya bagaimana cara menuju ke hotel dari bandara, bagaimana cara terbaik untuk bisa mengunjungi satu tempat, dimana tempat makan yang murah meriah dan masih banyak lainnya. Traveling akan mengajarkan kamu untuk mengasah hal-hal yang selama ini mungkin tidak kamu sadari ada dalam diri, tapi bisa muncul ketika situasi tak seperti yang sering kamu hadapi.

2. Membuka Wawasan

Traveling ke tempat baru, bertemu orang-orang baru dan melihat banyak hal yang kadang bertentangan dengan apa yang ada di sekitarmu tentu menjadi semacam eye opening moment. Kamu bisa melihat keberagaman di tempat yang kamu kunjungi dan ambil hal-hal yang baik untuk diterapkan dalam kehidupan. Pengetahuan dan wawasan kamu pun akan bertambah seiring meningkatnya pemahaman dan pengalaman dari mengunjungi tempat yang berbeda.

3. Melatih Diri Keluar Dari Zona Nyaman

Saat traveling, kamu akan dihadapkan dengan berbagai kemungkinan yang menuntut kamu keluar dari zona nyaman yang selama ini mungkin sudah terlalu nyaman. Saat mengunjungi tempat baru, kamu diharuskan untuk beradaptasi dan mengikuti ritme kehidupan di tempat yang kamu kunjungi. Kamu juga diharuskan untuk mengatasi berbagai masalah dengan cepat agar liburan tak berantakan. Hal-hal seperti ini akan membawa kamu jauh dari zona nyaman yang akan mengajarkan kamu cara mengembangkan diri agar bisa survive dari berbagai hal

4. Mengenal Diri Sendiri

Momen traveling bisa jadi waktu yang tepat untuk melihat karakter asli diri sendiri. Traveling bisa menunjukkan jika kamu adalah pribadi yang mandiri, mampu membuat keputusan dengan cepat dan kuat ketika harus berhadapan dengan hal-hal yang bertentangan dengan yang dialami sehari-hari. Hal ini akan memberikan kamu pemahaman diri yang lebih baik lagi.

5. Refresh Diri

Traveling merupakan salah satu cara paling ampuh untuk merefresh diri dari beban pekerjaan maupun hal-hal yang ada di sekitarmu. Mengambil cuti kerja dan pergi liburan dapat membuat tubuh dan pikiran kamu segar lagi dan siap melakukan lebih banyak hal ketika kembali. Tubuh dan pikiran juga perlu istirahat lho! Meski hanya sebentar, traveling bisa menjadi cara ampuh usir stres maupun rasa lelah yang membuat kamu tidak produktif.

Masih mencari-cari alasan kenapa kamu wajib traveling? Traveling tidak perlu mahal kok! Dengan menabung dan mencari alternatif liburan murah tentu keinginan untuk traveling bisa terwujud.

No Comments on Suka Nunda Traveling? Siap-Siap Kehilangan 5 Keuntungan Ini

5 Surga Wisata Budaya Sumatera Barat

‘Surga wisata’ mungkin inilah dua kata yang menggambarkan berbagai spot liburan di Indonesia. Mulai dari Aceh sampai Papua terdapat ribuan destinasi dengan beragam aktivitas yang bisa dilakukan salah satunya adalah…

‘Surga wisata’ mungkin inilah dua kata yang menggambarkan berbagai spot liburan di Indonesia. Mulai dari Aceh sampai Papua terdapat ribuan destinasi dengan beragam aktivitas yang bisa dilakukan salah satunya adalah wisata budaya. Jika kamu tertarik dengan wisata jenis ini maka berkunjung ke Sumatera Barat dapat jadi pilihan yang tepat.

Di Provinsi tersebut ada cukup banyak tempat wisata budaya yang menarik buat dijelajahi. Selain bikin makin kenal sejarah, aktivitas ini juga buat kamu pulang dengan foto-foto keren untuk postingan di feed Instagram. Tapi pertanyaannya, di mana saja ya spot wisata budaya Sumatera Barat yang recommended di datangi?

Khusus untuk kamu, Pergi.com sudah merangkum 5 rekomendasi tempat wisata budaya dari di Sumatera Barat berikut ini:

1. Melihat dari dekat kehidupan Suku Mentawai

Instagram @mentawai.ecotourism

Perpaduan wisata budaya serta alam bisa jadi paket menarik untukmu yang tertarik mengunjungi Suku Mentawai. Suku yang tinggal di Pulau Siberut ini menawarkan pengalaman tak biasa untuk para pengunjungnya. Terletak 155 kilometer dari Kota Padang, wisatawan dapat memilih Bandara Internasional Minangkabau sebagai gerbang awal memulai petualangan.

Rata-rata waktu yang dibutuhkan perjalanan darat ke Pulau Siberut sekitar 10 jam. Umumnya wisata budaya ke Suku Mentawai diorganisir oleh travel organizer. Sesampainya di sana kamu akan diajak melakoni banyak kegiatan ala Suku Mentawai. Mulai dari menangkap ikan, berburu binatang, membuat panah racun, sampai menyaksikan tarian Suku Mentawai Sikerai yang memiliki unsur magis. Selain bisa mengenal kehidupan suku pedalaman, wisatawan juga diajak menikmati alam Mentawai yang terkenal indah.

2. Menenun ke Desa Pandai Sikek

Di samping kulinernya yang lezat, Sumatera Barat juga terkenal dengan kerajinan kain tenunnya. Salah satu pusat pembuatan kain tenun tersebut terletak di Desa Pandai Sikek, Kabupaten Tanah Datar yang jika ditempuh kendaraan memakan waktu 1 jam dari Kota Padang. Di daerah tersebut wisatawan dapat melihat secara langsung proses penenunan kain. Pengunjung juga bisa bertanya kepada penenun mengenai sejarah kerajinan tersebut yang kabarnya sudah ada sejak abad ke-14.

3. Hunting foto di Istana Pagaruyung Batusangkar

Instagram @sujanasurya

Ingin pulang dengan oleh-oleh foto di tempat ikonik Sumatera Barat? Jika ya, maka spot bernama Istana Pagaruyung Batusangkar ini harus masuk ke list destinasimu. Istana yang bangunannya membentuk Rumah Gadang tersebut dulunya menjadi kediaman Kerajaan Pagaruyung salah kerajaan di Pulau Sumatera.

Menurut sejarah, Istana Pagaruyung memiliki kaitan erat dengan Kerajaan Majapahit. Istana cantik itu dibangun sekitar abad ke-17. Umumnya turis datang untuk melihat secara langsung bangunan bersejarah sembari mengambil foto dengan latar belakang Istana Pagaruyung.

4. ‘Sungkem’ ke Desa Tertua Nagari Pariangan

Instagram @kapikaluih

Tahukah kamu kalau Desa Nagari Pariangan pernah masuk ke dalam daftar World’s 16 Most Picturesque Villages di sebuah majalah pariwisata internasional? Ya keindahan desa yang di dominasi areal persawahan itu membuatnya muncul dalam daftar desa tercantik level dunia. Tak heran jika desa yang berjarak 95 KM dari Kota Padang tersebut direkomendasikan masuk bucket list para wisatawan.

Tidak hanya cantik, Desa Nagari Pariangan juga mempunyai sejarah tersendiri. Desa ini dipercaya sebagai desa asal leluhur masyarakat warga lokal. Konon katanya nenek moyang mereka berasal dari puncak gunung di wilayah tersebut.

Mengunjungi kecantikan Desa Pariangan sambil menelusuri sejarah yang ada di sana akan jadi pengalaman seru bagi pecinta wisata budaya. Karenanya Pergi.com sarankan menjadikan spot ini ke daftar destinasi tujuan jika sedang berlibur ke Sumatera Barat.

5. Jembatan Siti Nurbaya yang Legendaris

Instagram @kotoreyhan

Kalau Palembang punya Jembatan Ampera maka di Padang ada Jembatan Siti Nurbaya. Jembatan yang namanya diambil dari cerita karangan Marah Rusli tersebut menawarkan pemandangan cantik Sungai Batang Arau. Di bawahnya pengunjung dapat melihat kapal kayu yang berlalu lalang dan sebagian bersandar. Menikmati matahari terbenam di Jembatan Siti Nurbaya sembari mengingat kisah cintanya yang legendaris pasti akan memberi pengalaman berbeda untuk kamu penyuka wisata budaya.

Pastinya masih banyak lagi spot wisata budaya yang bisa dieksplorasi saat berlibur ke Sumatera Barat. Buat kamu yang tahu tempat seru lainnya jangan ragu buat share di kolom komentar ya. Mengunjungi kelima spot wisata budaya Sumatera Barat di atas bakal terasa lebih seru karena di bulan ini tepatnya tanggal 5-14 September akan diselenggarakan Tour de Singkarak. Festival balap sepeda tahunan tersebut dicanangkan bakal melewati berbagai tempat wisata unggulan Sumatera Barat. Yuk rencanakan liburan ke sana dan temukan penerbangan ke Padang di Pergi.com

No Comments on 5 Surga Wisata Budaya Sumatera Barat

Inilah 10 Bali Baru di Indonesia, Dijamin Indah dan Cantik!

Pamor Bali sebagai tempat tujuan wisata bisa dikatakan memang belum terkalahkan sampai saat ini. Tiap tahunnya tercatat jutaan turis datang ke pulau tersebut. Padahal di Indonesia masih banyak tempat cantik…

Pamor Bali sebagai tempat tujuan wisata bisa dikatakan memang belum terkalahkan sampai saat ini. Tiap tahunnya tercatat jutaan turis datang ke pulau tersebut. Padahal di Indonesia masih banyak tempat cantik lainnya yang bisa dijelajahi.

Atas dasar ini, pemerintah melalui Kementerian Pariwisata mencanangkan 10 the new Bali yang akan menjadi prioritas pengembangan bagi pemerintah. Penetapan 10 destinasi wisata prioritas ini merupakan inisiasi Presiden Joko Widodo yang tertuang pada surat Sekretariat Kabinet Nomor B 652/Seskab/Maritim/2015 tanggal 6 November 2015 perihal arahan Presiden Republik Indonesia mengenai pariwisata dan arahan presiden pada sidang kabinet 4 Januari 2016 yang menetapkan 10 the new Bali:

1. Danau Toba

danau toba

Danau yang terbentuk karena aktivitas vulkanik ini terletak di Provinsi Sumatera Utara dan merupakan danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara. The new Baliu ini memiliki panorama yang indah dan Pulau Samosir di tengahnya.

Pesan Tiket ke Medan

2. Tanjung Kelayang

tanjung kelayang

Sumber : instagram @ikasyams


Terletak di Belitung, Tanjung Kelayang terkenal akan pantainya yang indah, berpasir putih dan memiliki batu-batu besar yang mempesona. Tak kalah indah dari pantai-pantai yang ada di Bali, Tanjung Kelayang memiliki pantai dengan air yang jernih berwarna biru kristal yang memanjakan mata.

Pesan Tiket ke Belitung

3. Tanjung Lesung

pantai tanjung lesung

Tanjung Lesung merupakan pantai indah yang terletak di ujung barat Pulau Jawa, tepatnya berada di Desa Tanjung Jaya, Kabupaten Pandeglang, Banten. Di the new Bali ini, kamu bisa menemukan pantai indah yang masih asri dengan hamparan pasir putih dan pohon-pohon indah yang tumbuh di pinggir pantainya.

Pesan Tiket ke Jakarta

4. Kepulauan Seribu

pulau sepa harapan, kepulauan seribu

Sumber : Instagram @pulauseribu_traveling


Terletak di wilayah utara Jakarta, Kepulauan Seribu menyimpan banyak pulau-pulau kecil nan cantik. Sebut saja Pulau Pramuka dan Pulau Tidung yang selalu ramai pengunjung. Disini kamu bisa bisa menemukan banyak pulau cantik yang masih asri, pantai-pantai dengan air jernih serta pemandangan bawah laut yang memukau.

Pesan Tiket ke Jakarta

5. Borobudur

candi borobudur

Tak perlu diragukan lagi, Candi Borobudur merupakan salah satu destinasi wisata terkeren yang ada di Indonesia. Masuk ke dalam jajaran 7 Keajaiban Dunia, Candi Borobudur menawarkan wisata sejarah yang memukau. Candi yang masih berdiri tegak hingga kini ini merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Yogyakarta.

Pesan Tiket ke Jogja

6. Kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS)

gunung bromo

Sumber : instagram @abrahamagazzy


Terletak di Jawa Timur, kawasan Bromo Tengger Semeru ini terletak di 4 Kabupaten, yaitu Malang Probolinggo, Pasuruan dan Lumajang. Gunung Bromo merupakan satu dari banyak destinasi wisata menarik di kawasan ini dan pantas disebut sebagai the new Bali.

Pesan Tiket ke Malang

7. Mandalika

pantai mandalika

Terletak di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Mandalika akan dikembangkan menjadi lokasi wisata MICE seperti Nusa Dua Bali. Keindahan alam yang didominasi pantai-pantai indah membuat Mandalika sangat menarik untuk dikunjungi.

Pesan Tiket ke Lombok

8. Labuan Bajo

pulau padar labuan bajo

Destinasi wisata the new Bali yang satu ini memiliki keindahan alam yang tidak perlu diragukan lagi. Mulai dari berbagai pantai dengan panorama bawah laut yang memikat hingga Taman Nasional Komodo. Labuan Bajo menyimpan banyak destinasi wisata menarik untuk dikunjungi.

Pesan Tiket ke Bajo

9. Wakatobi

diving di wakatobi

Taman Nasional Wakatobi yang terletak di Provinsi Sulawesi Tenggara memiliki banyak pantai-pantai indah berpasir putih dengan keindahan bawah laut yang sangat indah. Banyak wisatawan datang ke Wakatobi untuk diving maupun snorkeling untuk melihat keindahan alam Wakatobi yang sangat memukau. The new bali yang memukau!

Pesan Tiket ke Kendari

10. Morotai

Sumber: Instagram @hey_dheee


Pulau yang terletak di Maluku Utara ini mendapat julukan ‘mutiara di bibir Pasifik’ karena lokasinya yang berada di Samudera Pasifik. Pulau indah ini memiliki banyak pantai menarik, berpasir putih, berombak tenang yang cocok bagi kamu yang suka bermain air. Selain itu airnya yang jernih berwarna biru sekaligus menambah keindahan pulau ini. Pemandangan bawah laut Morotai juga sangat indah lho!

Pesan Tiket ke Ambon


Nah, sekarang kamu sudah tahu nih 10 the new bali yang sedang menjadi prioritas pemerintah. Apakah kamu sudah pernah mengunjungi salah satu diantaranya? Jika belum, yuk persiapkan dari sekarang tiket pesawat menuju 10 Bali Baru!

No Comments on Inilah 10 Bali Baru di Indonesia, Dijamin Indah dan Cantik!

7 Pantai Lampung yang Keindahannya Menyamai Bali

Julukan ‘The New Bali’ sepertinya tak hanya cocok diberikan untuk spot-spot keren antimainstream di Pulau Dewata saja. Karena di tempat lain seperti Lampung misalnya, kamu juga bisa menemukan spot dengan…

Julukan ‘The New Bali’ sepertinya tak hanya cocok diberikan untuk spot-spot keren antimainstream di Pulau Dewata saja. Karena di tempat lain seperti Lampung misalnya, kamu juga bisa menemukan spot dengan keindahan serupa yang beberapa di antaranya bisa dibilang belum terlalu turistik. Di mana saja tempatnya? Cek yuk beberapa rekomendasi pantai Lampung Pergi.com ini:

1. Pulau Pahawang

Pulau yang satu ini sudah terkenal keindahannya tak hanya bagi wisatawan dalam negeri, tetapi turis mancanegara juga sudah ramai berkunjung ke pulau ini. Dibutuhkan waktu sekitar 45 menit dari Pelabuhan Ketapang untuk menuju pulau cantik ini. Pulau cantik ini berada di Kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran. Pulau pahawang dibagi dua yaitu Pahawang Besar yang memiliki lumayan banyak penduduk lokal dan Pahawang kecil yang cenderung lebih sepi dan hanya ada satu cottage milik orang asing.

Pulau Pahawang tak hanya memiliki pemandangan indah, pantai Lampung berpasir putih dan air sebening kaca, tetapi keindahan bawah lautnya juara banget! Tak salah jika sekitar Pulau pahawang menjadi lokasi snorkeling terfavorit di Lampung. Sayang sekali jika sudah sampai ke pulau ini tapi tidak snorkeling!

2. Pulau Tangkil

Pulau tanpa penghuni ini tak kalah cantiknya dari Pulau Pahawang. Terletak di seberang Pantai Mutun, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pasawaran, Pulau tangkil bisa ditempuh dengan naik kapal selama 10 menit dari Pantai Mutun dengan tarif pulang pergi hanya Rp 10.000!

Terletak tak begitu jauh dari pusat Kota Bandar Lampung, pulau yang satu selalu ramai pengunjung lho! Ada banyak fasilitas pendukung yang bisa kamu temukan di pulau cantik ini, seperti penyewaan kano, alat-alat snorkeling hingga jetski! Karena termasuk pulau tak berpenghuni suasana di pulau ini masih asri dan sangat indah!

3. Pulau Tegal

Sumber: Instagram @pergidulu

Pulau yang berada di wilayah Teluk Lampung ini awalnya dijadikan tempat penelitian mahasiswa FMIPA Biologi dari Universitas Lampung karena keanekaragaman biota laut di pulau ini juara banget! Di pulau ini kamu bisa menemukan keindahan bawah laut yang memukau dan keren sekali! Ada banyak biota laut yang bisa kamu temukan di pulau ini, seperti berbagai terumbu karang yang tumbuh dengan sehat dan cantiknya, anemone laut, clown fish, ular laut hingga penyu hijau!

Kini, Pulau Tegal sudah semakin banyak didatangi wisatawan yang ingin liburan seru ke pulau cantik layaknya pulau pribadi yang memiliki keindahan yang luar biasa. Untuk menuju Pulau tegal, kamu bisa menyeberang dengan kapal dari Pelabuhan Ringgung, Desa Gebang, Kecamatan Padang Cermin atau sekitar 45 menit dari pusat Kota Bandar Lampung.

4. Pulau Kelagian

Pulau yang satu ini lokasinya juga tak begitu jauh dari pusat Kota Bandar Lampung yaitu hanya sekitar 25 km. Sama seperti Pulau Pahawang, Pulau Kelagian juga terbagi atas Pulau Kelagian Besar dan Kelagian Kecil. Pulau Kelagian Besar tepat berada di seberang Pelabuhan Ketapang dengan waktu tempuh penyeberangan sekitar 30 menit. Pulau ini sering disebut Pulau mariner karena sering dijadikan tempat latihan militer oleh TNI Angkatan Laut.

Di pulau ini kamu bisa bermain air sampai puas di pantai Lampung cantik dengan gradasi warna air laut yang dijamin bisa buat kamu tidak mau pulang! Tak jauh dari Kelagian Besar kamu bisa menemukan Pulau Kelagian Kecil yang ukurannya tentu lebih kecil, namun keindahannya sungguh luar biasa! Pasir pantaninya berwarna putih dan sangat halus seperti bedak bayi. Belum lagi warna air lautnya yang begitu cantik! Selain main air, kamu juga bisa diving maupun snorkeling di kedua Pulau Kelagian ini.

5. Pulau Tanjung Putus

Sumber: Instagram @brillibrillo

Dikatakan Tanjung Putus karena jika dilihat dari peta, bentuk pulau ini seperti tanjung yang terpisah Terletak sekitar 35 km dari pusat Kota Bandar Lampung, kamu bisa menyeberang dari Pelabuhan Ketapang untuk sampai ke pulau ini. Lokasinya tidak berjauhan dari Pulau Pahawang dan Pulau Kelagian. Dulunya di tahun 80an, pulau ini pernah disewa perusahaan Jepang untuk tempat budidaya mutiara mengingat perairannya yang sangat bersih dan terjaga.

Jadi jangan heran jika saat kamu berkunjung ke pulau ini ada banyak ikan jinak yang seakan menyambut kedatangan kamu. Keragaman biota laut di pulau ini lebih tinggi dibandingkan yang ada di Pulau pahawang dan Kelagian. Jadi kebayang kan kalau kamu snorkeling disini bisa lihat berapa macam biota laut?

6. Pulau Kubur

Meski namanya sedikit seram, namun Pulau Kubur memiliki view super killer yang dijamin buat kamu betah berlama-lama di pulau yang luasnya hanya sekitar 5 hektare ini. Dinamakan Pulau Kubur karena banyak masyarakat yang datang ke pulau ini untuk menyebarkan abu jenazah ke lautan. Pulau ini berada di seberang Pantai Puri Gading atau Tirtayasa dan bisa dijangkau dengan menggunakan perahu selama kira-kira 10 menit pelayaran.

Pulau Kubur ini merupakan pulau karang dengan dua bagian seru untuk dijelajahi. Salah satu bagiannya memiliki pantai sedangkan yang satunya memiliki tebing karang yang menjulang ke arah pesisir Pantai Pulau Lampung. Di pulau ini tak ada penghuninya dan paling cocok bagi kamu yang suka memancing. Selain itu kamu juga bisa bersantai di pinggir pantai sambil melihat berbagai hewan laut yang terperangkap di bebatuan karang yang ada di pulau ini.

7. Pulau Condong

Sumber: Instagram @ratribethari

Pulau yang memiliki nama lengkap Pulau Condong Sulah ini memiliki pemandangan super cantik yang membuat kamu merasa tengah berada di pulau pribadi! Air lautnya yang super bersih dan bening pasirnya yang putih serta keindahan bawah laut yang memukau merupakan paket engkap yang ditawarkan pulau ini.

Pulau ini memiliki batu karang yang lumayan terjal dan pepohonan rimbun khas pantai Lampung, seperti waru, ketapang dan merbau. Kawasan pulau ini sering dijadikan tempat menyelam maupun rock climbing. Selain itu kamu juga bisa snorkeling sampai capek di pulau ini.

8. Pulau Anak Krakatau

Island hopping di Lampung tak lengkap tanpa mengunjungi Pulau Anak Krakatau yang ada di antara Pulau Sertung dan Pulau Rakata Kecil. Pulau ini pernah hilang tapi muncul kembali bersamaan dengan letusan Gunung Anak Krakatau. Titik tertinggi pulau ini terus meningkat karena aktivitas vulkanik gunung api ini terus berlanjut hingga sekarang.

Meski demikian, Pulau Anak Krakatau masih aman untuk dikunjungi tetapi harus meminta ijiin khusus dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Lampung. Dari pulau ini kamu bisa menikmati pemandangan langsung ke arah Gunung Anak Krakatau yang berdiri megah di tengah lautan. Selain itu, kamu juga bisa snorkeling dan diving untuk melihat keindahan bawah laut pulau ini.

Sudah siap menjelajah pantai Lampung? Jangan lupa masukkan pulau – pulau cantik di Lampung di atas dalam rencana perjalanan kamu ya! Lokasi pulau yang berdekatan memungkinkan kamu island hopping dalam waktu satu hari lho.

No Comments on 7 Pantai Lampung yang Keindahannya Menyamai Bali

Type on the field below and hit Enter/Return to search

error: Content is protected !!